Kampung Inggris Bandung – Apa yang kamu katakan ketika tidak menyukai sesuatu? Ekspresi yang paling sering digunakan biasanya ‘I don’t like it’, ungkapan tersebut sangat lazim digunakan dalam percakapan sehari-hari, terlebih lagi oleh anak-anak karena mudah diingat dan digunakan.
Ekspresi “I don’t like it” ini bisa kalian ganti lho dengan beberapa ekspresi lain dengan memiliki makna yang hampir sama. Mau tahu ekspresi apa saja? Simak disini.
That’s not for me
Ekspresi ini digunakan pada saat kalian tidak menyukai sesuatu dan itu sangat tidak cocok dengan Anda atau kepribadian Anda.
A: Hi Kailene, do you like this shirt with flower printed?
B: Come on. That’s too girly. That’s not for me.
I’m not into (something) it
I am into something merupakah jenis phrasal verb yang bersifat casual. Ketika kamu “Into” something itu berarti kamu menyukai sesuatu. Tetapi jika ungkapan “I am not into something it” berarti kamu tidak menyukai hal itu.
A: Do you want cigarette?
B: No, I am not into that sort of thing.
I pass
Ekpresi ini digunakan untuk Anda yang tidak ingin menjadi bagian dari sesuatu / tidak ingin pergi ke suatu tempat / tidak ingin mengatakan sesuatu.
A: I will have coffee without sugar, very strong one. You wanna?
B: I’ll pass.
I’m not fond of it
Ekspresi ini memiliki arti ‘aku tidak menyukainya’ atau bisa diartikan tidak tertarik akan sesuatu.
Misalnya: I’m not fond of soft drink because it has a bad effect to our body.
I dislike it
Ekspresi ini memiliki arti sama dengan “I don’t like it”. Bersifat sangat frontal dan dapat membuat seseorang tersinggung.
Misalnya: I dislike the way she chews. It’s noisy.
I’m not crazy about it
Ekpresi ini memiliki arti, ‘aku benar- benar tidak menyukainya. Sementara jika kamu mengatakan ‘I am crazy about it’ itu berarti kamu benar-benar menyukai hal itu.
Misalnya: I am not crazy about working overtime.
I don’t appreciate that
Cara mengekspresikan ketidaksukaan ini sangatlah bagus digunakan untuk percakapan yang bersifat formal, profesional dan serius, serta untuk membuat permintaan sopan.
Misalnya: I don’t appreciate him. He has two-faced.
I’ve had enough
Ekspresi ini digunakan pada saat seseorang bosan akan sesuatu atau kesal terhadap sesuatu.
Misalnya: I’ve had enough. I’m done.
I’m impartial about that
Ekspresi ini digunakan pada saat seseorang tidak suka dengan situasi yang agak formal atau pemilihan kata yang sedikit sopan.
Misalnya: I’m impartial about anykind of durian.
I’m not a big fan of it
Ekspresi ini memiliki arti ‘aku bukan penggemar hal itu’ berarti sama dengan arti ‘aku tidak menyukai hal itu’ hanya saja konteks pembicaraan lebih bersifat santai atau terdapat slang di dalamnya.
Misalnya: H-Pop? I’m not a big fan of it. I like jazz music better.